SMA Islam Kandangan Temanggung Study Tour Ke Yogyakarta

SMA Islam Kandangan- Pada Rabu (15/11/2023) SMA Islam Kandangan mengadakan Study Tour ke Yogyakarta. Study Tour merupakan salah satu paket wisata yang ditawarkan oleh Khatulistiwa Tour and Travel bagi sekolah. Perjalanan yang menyenangkan ini bertujuan untuk memberikan pengalaman belajar langsung. Kegiatan utama study tour ini adalah lava offroad Merapi, sebuah kegiatan menarik yang mengajak para sswa menjelajahi keindahan alam Gunung Merapi dengan kendaraan offroad.

Antusiasme Peserta

Seluruh peserta sangat antusias mengikuti study tour, mereka sangat bersemangat untuk menjelalajahi kawasan Gunung Merapi. Para siswa akan melewati jalur off-road yang menantang dengan pemandangan spektakuler dan sensasi petualangan luar biasa. Sisa-sisa material vulkanik yang merupakan sisa letusan sebelumnya akan terlihat dengan jelas. Selama perjalanan siswa juga akan belajar mengenai dampa letusan Gunung Merapi bagi masyarakat sekitar dan lingkungan.

Pemandu memberikan penjelasan mengani sejarah gunung merapi, proses terbentuknya lava, dan cara masyarakat sekitar melakukan adabtasi terhadap kondisi geografis tempat tinggalnya. Cara menjelaskan yang menarik membuat para siswa menjadi antusias untuk mendengarkan. Belajar sambil melihat mahakarya ciptaan Tuhan yang penuh keajaiban.

Refleksi

Setelah melakukan petualangan yang menantang dan edukatif, para peserta berkumpul untuk membagikan pengalaman mereka dan merefleksikan perjalanan yang telah mereka lakukan. Mereka menceritakan momen seru selama mengikuti lava offroad serta membagikan pengetahuan baru mengenai gunung merapi.

Selain menikmati keindahan alam, petualangan ini juga mengajarkan siswa mengenai:

  • pentingnya kesadaran akan bencana alam
  • bagaimana teknologi dapat membantu dalam mengantisipasi dampak dari bencana,
  • cara masyarakat setempat beradaptasi dengan kehidupan di sekitar gunung berapi aktif.

Study Tour SMA Islam Kandangan kali ini mampu memberikan pemahaman mengenai ke-Maha Besaran Allah, alam sekitar dapat menjadi tempat belajar yang menyenangkan, dan mereka memiliki semangat baru dalam menjaga keseimbangan alam. Selain itu nuansa yang menyenangkan dan penuh semangat mempererat hubungan antar siswa dan guru.

Bagi sekolah yang ingin mengadakan study tour dapat menghubungi kami di  klik disini. Kami akan memberikan layanan terbaik bagi sekolah Anda. Adapun harga dan paket wisata dapat menyesuaika kebutuhan dan kondisi budget Anda.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top
Open chat
1
Selamat datang di Khatulistiwa Tour
Hai... Ada yang bisa kami bantu?